[REVIEW] New Oppo R7 Lite


Oppo merupakan salah satu vendor Smartphone di Indonesia yang masih terbilang atau terhitung baru. Namun Oppo sudah banyak merilis Gadget Smartphone yang lumayan banyak di dunia Smartphone Indonesia. Hmmm, belum lama ini Oppo merilis seri barunya yaitu Oppo R7 Lite, yang di usung dengan kemampuan utama kameranya mampu melakukan fokus secara sempurna hanya dalam waktu 0,1 Detik.. woowww. Mau tahu lebih dalam?? Simak review ini Sob.


Fokus Sempurna 0,1 Detik



Berbagai fitur menarik yang hadir di dalam New R7 Lite ini, memberikan kenyamanan bagi penggunanya yang suka mengabadikan berbagai momen yang berharga.

Kecanggihan CDAF dan PDAF

Lensa Kamera New R7 Lite ini memiliki kepintaran sendiri di "otaknya". Artinya, dalam setiap pengambilan foto, "otak" akan memilih sendiri akan menggunakan CDAF atau PDAF.

 

CDAF (Contrast Detection Auto Focus) sering dirasakan pada kamera DSLR.
Lensa bergerak maju mundur menandakan lensa sedang mencoba mengambil fokus pada gambar.


PDAF (Phase Detection Auto Focus) mempunyai kecepatan fokus yang super cepat dan
kerennya, jarang banget menghasilkan foto yang tidak fokus.
Sayang, dalam kondisi low light, foto sangat sulit mendapatkan fokus.

Teknologi PDAF
Blind Shot


Dalam kondisi apapun, Sobat cukup menekan tombol volume up dan down atau lebih praktis, tekan sela antara volume up dan down, langsung deh terpotret. Bahkan dalam kondisi standby layar mati.
Auto fokus PDAF meningkatkan keakuratan fokus objek dan mengurangi hasil blur dalam menggunakan fitur blind shot.

Tap Shutter


Dengan menyalakan pilihan ini di setting, agan tinggal klik layar untuk menentukan fokus, kamera nggak hanya menentukan fokus, juga langsung bisa memotret dalam waktu yang cepat. Dengan auto fokus PDAF, Tap Shutter memotret lebih cepat, karena waktu fokus cuma butuh waktu 0.1 detik.

Continuous Shot



Dalam fitur normal, Sobat tinggal tekan dan tahan tombol shutter, kamera akan memotret hingga 20 gambar. Praktis banget untuk membidik objek bergerak, misalnya pertandingan bola, dancing, seremoni, lalu lintas kendaraan, dll. Auto fokus PDAF berperan penting sehingga objek terfokus dan menghasilkan gambar yang jernih. Pengambilan 20 gambar hanya dalam waktu sekitar 3 detik.

Desain Fisik
New R7 Lite ini memang adik bungsu dari R7 yang uda terlebih dahulu muncul. Masih membawa desain full metal dengan layar 2,5D, sekilas agan bakal mengira New R7 Lite ini kembarannya R7.



Dengan ukuran 5 inch, ketebalan 6,3mm serta lekukan ala biola, New R7 Lite enak untuk digenggam.

Kamera depan New R7 Lite ini sebesar 8MP, F 2,4.


Bagian belakang berbahan metal kerasa dingin dan halus waktu pegang. Kesan elegannya berasa banget. Namun memberi efek licin jadi riskan jatuh. hehe



Di sisi atas bagian belakang lensa kamera yang sedikit meninjol dengan lampu flash di bawahnya.
Pantes banget kameranya ajib. Kamera belakangnya aja 13 MP, F2,2, dengan lensa sertifikasi Schneider Kreuznach



Speaker diletakkan di sisi bawah bagian belakang. Meskipun speaker di belakang, tapi suara tetep terdengar saat New R7 Lite ini agan taruh di meja.



Sisi sebelah kanan dilengkapi dengan tombol volume dan ada slot Dual SIM Card dual 4G LTE
atau SIM Card + MicroSD




Di bagian bawah kita bisa menemukan port Micro USB untuk charge maupun menghubungkan USB OTG. Dan juga ada lubang microphone primer-nya.

Spesifikasi


New R7 Lite ini dilengkapi dengan fast charging. Jadi untuk charge full, hanya memakan waktu kurang lebih 1,5 jam.


4G LTE Support


Ini yang wajib juga dilirik oleh Sobat sekalian. Dua slot SIM New R7 Lite mendukung 4G LTE di tiga frekuensi yang berbeda, yaitu 900/1800/2100. Plus ada juga Smart Dual SIM yang mendukung pengalihan penggunaan jaringan antara dua kartu yang berbeda. Jadi nggak perlu khawatir kalo frekuensi 4G LTE operator Sobat mau dipindah ke frekuensi manapun.

Kecanggihan yang dibalut dengan kepintaran New R7 Lite ini dapat dibawa pulang dengan harga 4juta kurang sedikit, hmmm. Biasanya sih bakal naik kalo laris manis di pasaran. Karena harga yang terjangkau + kecanggihannya, maka New R7 Lite ini masuk ke dalam jajaran VIP (Valluably impressive Phone) Line Up. Bagaimana Sob? tertarik kah?

Referensi: Kaskus
Thanks for reading my news about [REVIEW] New Oppo R7 Lite at my blog Custom Droid Rom if you want too share this article, please put the resource, and if you think this article is very usefully dont forget to bookmark this site with CTRL + D on your keyboard to web browser.

New and Hot Article's :

Note: only a member of this blog may post a comment.